

Makassar – DPRD Makassar mendukung percepatan Pembangunan Jembatan Baru Barombong untuk mengatasi kemacetan di wilayah tersebut.
Sekretaris Komisi B DPRD Makassar, Andi Tenri Uji, menegaskan bahwa proyek tersebut merupakan kebutuhan mendesak masyarakat.
Menurut Tenri, pertumbuhan permukiman yang pesat di kawasan Barombong selama beberapa tahun terakhir membuat arus lalu lintas kian padat, terutama pada jam sibuk.
“Saya sangat mendukung pembangunan Jembatan Baru Barombong. Ini sudah menjadi keluhan rutin warga, dan harus segera direalisasikan,” ujarnya.
Hal yang sama juga dikemukakan, Wali Kota Makassar Munafri ‘Appi’ Arifuddin yang juga mendorong perluasan jalan lewat pembangunan Jembatan Barombong demi mengatasi kemacetan.
Appi turut meminta sinergi PT Gowa Makassar Tourism Development (GMTD) untuk merealisasikan rencana tersebut.
Hal itu diutarakan Appi saat menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT GMTD di Hotel Rinra, Selasa (10/6). Appi mengaku akses jalan di kawasan Barombong kerap dikeluhkan warga karena arus lalu lintas kerap terhambat.
“Membangun fasilitas publik adalah prioritas. Jembatan Barombong tidak bisa lagi ditunda penyelesaiannya. Ini soal kemacetan, mobilitas warga dan pertumbuhan kota ke depan,” tegas Appi dalam keterangannya dikutip, Rabu (11/6/2025).